Beranda | Artikel
Apa Batasan Meninggalkan Sholat Jamaah di Masjid Ketika Hujan?
Rabu, 30 Desember 2009

Pertanyaan:

Assalamualaikum warohmatullahiwabarokatuh

Ustadz, Hujan yang bagaimanakah yang kita diberi keringanan untuk tidak sholat jama’ah di masjid karena sekarang musim hujan, apakah hujan gerimis/rintik-rintik termasuk? Jazakallahukhair atas jawabannya..

Abu Sulthon
Jl.Randu Barat 6 buntu no.8 sidotopo wetan surabaya

Jawab :

Hujan merupakan salah satu udzur tidak melakukan sholat berjamaah dimasjid dengan ketentuan membuat kita merasa susah berangkat kemasjid. Hujan itu umum mencakup gerimis dan lebat apabila memberikan rasa susah dan sulit maka diperbolehkan kita tidak berjamaah di masjid. Dasarnya adalah hadits Nafi’ Radhiallahu’anhu yang berkata:

أَنَّ ابْنَ عُمَرَ أَذَّنَ بِالصَّلَاةِ فِي لَيْلَةٍ ذَاتِ بَرْدٍ وَرِيحٍ ثُمَّ قَالَ أَلَا صَلُّوا فِي الرِّحَالِ ثُمَّ قَالَ إِنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ كَانَ يَأْمُرُ الْمُؤَذِّنَ إِذَا كَانَتْ لَيْلَةٌ ذَاتُ بَرْدٍ وَمَطَرٍ يَقُولُ أَلَا صَلُّوا فِي الرِّحَالِ

Artinya: “Sesungguhnya Ibnu Umar adzan untuk shalat dimalam yang dingin dan angin kencang, kemudian berkata أَلَا صَلُّوا فِيالرِّحَالِ(sholatlah dirumah kalian ), kemudian beliau berkata : ‘Sesungguhnya Rosulullah memerintah muadzin apabila beradzan pada malam yang dingin dan hujan untuk menyatakan: أَلَا صَلُّوا فِي الرِّحَالِ ‘” [HR. Bukhari]

Wallahu a’lam.

Wassalam

Sumber: ustadzkholid.com

🔍 Dzikir Fatimah, Shalat Idul Fitri Dan Idul Adha, Kultum Menuntut Ilmu, Bacaan Tahyat Akhir, Hukum Suami Memarahi Istri, Mengocok Vagina

 

Flashdisk Video Cara Shalat dan Bacaan Shalat

KLIK GAMBAR UNTUK MEMBELI FLASHDISK VIDEO CARA SHOLAT, ATAU HUBUNGI: +62813 26 3333 28


Artikel asli: https://konsultasisyariah.com/558-apa-batasan-meninggalkan-sholat-jamaah-di-masjid-ketika-hujan.html